PANDUAN.ID – Kali ini saya akan membagikan cara mengirim aplikasi shareit lewat bluetooth tanpa aplikasi dengan mudah.
Perlu diketahui bahwa SHAREit merupakan sebuah aplikasi yang bisa digunakan untuk mengirim segala jenis file misalnya video, musik, foto dan file word, excel dan masih banyak lagi.
Bahkan dengan menggunakan SHAREit Anda dapat mengirim file yang berukuran besar secara cepat hanya dalam hitungan menit saja.
Untuk Anda yang ingin berbagi aplikasi SHAREit ke teman dikarenakan ia tidak memiliki kuota untuk mendownload sendiri di Playstore, Anda bisa menggunakan bluetooth untuk mengirim SHAREit ini.
Berikut langkah-langkah mengirim aplikasi shareit lewat bluetooth tanpa aplikasi bantuan:
- Buka aplikasi SHAREit
- Klik menu Undang
- Klik Undang lagi, lalu pilih Bluetooth
- Klik OK untuk mengaktifkan bluetooth, teman Anda juga harus aktifkan bluetooth
- SHAREit akan mencari bluetooth teman Anda, jika sudah ketemu silahkan diklik
- Klik Izinkan untuk mengirim aplikasi Shareit
- Selesai, Anda berhasil mengirim aplikasi shareit ke teman Anda lewat bluetooth
Akhir Kata
Mungkin hanya itu saja tentang panduan mengirim aplikasi shareit lewat bluetooth ke teman tanpa bantuan aplikasi ketiga. Dengan adanya tutorial ini semoga membantu. Selamat Mencoba