Home » Video Editing » VN » 5 Cara Mudah Menstabilkan Video di VN Terbaru

5 Cara Mudah Menstabilkan Video di VN Terbaru

PANDUAN.ID – Kali ini Saya akan membagikan cara menstabilkan video di aplikasi vn dengan mudah.

Tidak sedikit orang yang masih belum mengetahui cara stabilkan video di android bisa menggunakan aplikasi vn.

Video tidak stabil bisa terjadi karena stabilizer tidak didukung oleh kamera yang kalian gunakan, sehingga video tidak dapat stabil sepenuhnya.

VN ialah aplikasi edit video yang bisa kalian gunakan di hp dengan mudah dan penyimpanan yang cukup. Nah, VN juga salah satu aplikasi edit yang bisa kalian gunakan untuk menstabilkan video kalian agar tidak goyang atau bergetar.

Sebelum Saya membagikan cara menstabilkan video di aplikasi VN, mari kita simak apa saja sih fitur yang bisa kalian gunakan dalam aplikasi VN.

Fitur – fitur yang Terdapat pada Aplikasi VN

  • Filters ialah fitur yang digunakan untuk mengimpor filter warna yang bisa kalian gunakan dalam video.
  • Sound FX berguna untuk mendownload efek suara untuk bisa digunakan dalam video kalian.
  • Fonts merupakan fitur untuk mengimpor bermacam jenis font yang bisa kalian gunakan.
  • Templates berfungsi untuk melihat template video yang digunakan banyak orang, kalian juga bisa menggunakannya serta membuatnya sendiri.
  • Tutorials digunakan untuk melihat video tutorial resmi dari aplikasi VN.
  • Music adalah fitur untuk mengimpor audio yang ingin kalian gunakan dalam video.

Cara Menstabilkan Video di Aplikasi VN

Kalian bisa menstabilkannya hanya dengan 5 langkah dibawah ini :

  1. Buka aplikasi VN.
  2. Klik ikon (+) untuk new project dan pilih video kalian.
  3. Selanjutnya klik panah ke kanan yang ada di bagian kanan bawah.
  4. Lalu pilih tool kecepatan dan tarik kurva dengan menarik lingkaran putih agar video stabil.
  5. Jika sudah merasa stabil, kalian bisa memilih kualitas video terlebih dahulu lalu mengunduh hasilnya dengan mengekspor video.
Baca Juga:  9 Cara Membuat Suara Google di CapCut dengan Mudah Terbaru

Akhir kata

Begitulah cara mudah yang bisa kalian lakukan untuk menstabilkan video kalian. Terima kasih telah membaca panduan ini, semoga bermanfaat, dan mohon maaf bila terdapat kesalahan. Selamat mencoba.

Avatar photo

Saya sangat menyukai dunia teknologi dan berbagi informasi melalui website Panduan.id.

Tinggalkan komentar